Kamis, 23 April 2015

New Book Launch Soon...!!

"Teman sejati bukanlah yang bisa membuat semua masalahmu menghilang, tapi yang tidak akan menghilang saat kau memiliki masalah."


Ilmu adalah teman sejati yang tidak akan pernah hilang bahkan siap membantu kita kapan saja saat kita memiliki masalah yang perlu segera diselesaikan.

Kabar gembira buat kita semua karena IPB Press akan launching buku baru yang mampu menyelesaikan masalah yang dihadapi oleh banyak perusahaan di Indonesia dan juga negara lain di ASEAN. Masalahnya yaitu mengenai sumber daya manusia yang mampu mengoperasikan marketing dengan baik dan terstandar.

"Keragaman akan cara dan proses operasional pengelolaan brand menimbulkan keragaman pula dalam hal keahlian/skill dan kompetensi brand manager. Sesungguhnya hal ini menimbulkan masalah industri secara makro karena dengan tidak adanya standar keahlian dan kompetensi menjadi sulit untuk menyetarakan remunerasi yang berbasis kompetensi di industri. Saat ini sudah terjadi inflasi remunerasi di bidang kerja marketing, yang sering kali tidak sesuai dengan peningkatan kompetensi." -Iriana E Muazd-

Seorang Iriana Ekasari Muazd alumni Institut Pertanian Bogor, berpengalaman di bidang pemasaran lebih dari 24 tahun. Berkarir selama 12 tahun di Unilever Indonesia dan menjadi Direktur Marketing di PT. Bintang Toedjoe serta beberapa perusahaan lainnya. Iriana adalah wanita Indonesia pertama yang menjadi Regional Marketing Director AkzoNobel Decorative Paint-South East Asia Pacific.

Buku yang akan launching ini ditulis oleh Ibu Iriana Ekasari Muazd dengan judul:

"Brand Manager Essentials-1: Best Practice Brand Management"

Buku ini berisi panduan teknis operasional brand manager, diperuntukkan juga bagi level pimpinan perusahaan untuk memahami tanggungjawab, wewenang, dan tugas-tugas utama seorang brand manager sehingga seorang brand manager dapat dioptimalkan kontribusinya selaras dengan keinginan dan besarnya investasi perusahaan dalam membangun brand.


Menurut seorang Andra Wibisana -Sr. Brand Manager Kraft Cheese Indonesia- mengatakan bahwa buku ini wajib dibaca bagi setiap pemasar dan bagi mereka yang mendalami marketing. Konten yang disajikan dalam buku ini mencakup kerangka sistematis dari brand management, termasuk soft dan hard skill. Buku ini juga menjadi penting sebagai acuan standar kompetensi seorang brand manager yang tidak hanya pada taraf nasional tapi juga global.

Well, jadi ga sabar kan nunggu buku ini segera terbit dan beredar di pasaran. Tunggu minggu depan ya Pembaca... saya juga mau memberi buku ini buat hadiah suamiku yang kebutulan baru saja menjadi account manager marketing di sebuah perusahaan besar. Semoga nanti buku ini bisa menjadi sumber inspirasi dan panduan pembaca untuk perbaikan tata kelola marketing dan manajemen brand di Indonesia. Amin..

See you -rtf-
DO BEST!

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes